Subagio S. Waluyo (ed.)

“Hanyalah yang memakmurkan masjidmasjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain Allah, maka merekalah yang termasuk golongan orang-orang yang selalu mendapat petunjuk (dari Allah Ta’ala)” (QS At-Taubah: 18). 

“Barangsiapa yang membangun masjid karena Allah Ta’ala (mengharapkan wajah-Nya) maka Allah akan membangunkan baginya rumah (istana) di Surga”.

Ayat Qur`an dan hadits di atas jelas menjadi pemicu dan pemacu orang-orang beriman untuk memakmurkan masjid. Tidak heran kalau dengan waktu yang demikian singkat banyak masjid yang dibangun. Tapi, apakah masjid-masjid yang dibangun demikian megah dengan asesori yang membikin decak kekaguman setiap jamaah yang memasukinya benar-benar makmur dalam artian aktivitas masjidnya juga luar biasa? Ternyata yang terjadi adalah aktivitas rutinitas sebatas ibadah sementara masyarakat di sekitarnya tidak tertanam dalam dirinya rasa terikat dan cinta terhadap masjid. Mereka cenderung menjauhkan masjid. Masjid hanya dikunjungi ketika salat jumat dan iedul fitri/iedul qurban. Di luar itu? Tidak usah ditanya lagi. Meskipun demikian, dari sekian banyak  masjid yang ada di negara ini, ada salah satu masjid yang layak dijadikan contoh  dalam hal memakmurkan masjid, yaitu Masjid Jogokariyan di Kota Yogya. Kenapa bisa demikian? Biar tidak penasaran silakan diklik file-file berikut yang berkaitan dengan Masjid Jogokariyan. Kalau masih juga kurang puas, silakan datang langsung ke Masjid Jogokariyan. Sebagai tambahan, agar wawasan ke-Islam-an pembaca semakin bertambah silakan juga diklik file-file yang berkaitan dengan materi-materi ke-Islam-an. Semoga bermanfaat. Salam takzim dari Subagio S Waluyo (Pemerhati masalah-masalah ke-Islam-an dan kemasjidan). 

  1. Fiqih Manajemen Keuangan Keluarga
  2. Fungsi Masjid di Zaman Rasulullah SAW
  3. Manajemen Masjid
  4. Menjaga Iman di Masa Pandemi
  5. Menuju Jamaah Mandiri
  6. Profil Masjid
  7. Strategic Planning “Memakmurkan Masjid”
  8. Struktur Takmir Masjid Jogokariyan
  9. Studi Islam-01
  10. Studi Islam-02
  11. Studi Islam-03
  12. Studi Islam-04
  13. Studi Islam-05
  14. Studi Islam-06
  15. Studi Islam-07
  16. Tawasul dengan Asmaul Husna
  17. Islam Sebagai Pilihan Hidup
  18. Neraka di Depan MAta

By subagio

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *